Blog ini menyajikan berita terhangat baik dari dalam negeri maupun dali luar negeri.
5 Posting Terbaru
Rabu, 21 Mei 2008
7 Kepandaian Janin Jelang Lahir
INGIN tahu kepintaran bayi Anda menjelang ia lahir ke dunia? Menurut para ahli yang tergabung dalam Canadian Society of Pediatrics, jabang bayi yang sebentar lagi lahir, punya kepandaian cukup mencengangkan. Nah, apa saja kepandaiannya?
1. Mengisap ibu jari. Janin sudah mulai mengisap jari-jarinya, terutama ibu jari. Ia mulai belajar gerak mulut, sebagai persiapan menyusui.
2. Menggerak-gerakkan lengan, kaki, dan telapak tangan. Kadang ia menggerakkan bagian-bagian itu sambil bermain-main dengan tali pusarnya.
3. Membuka dan menutup kelopak matanya. Ia belajar berkedip.
4. Bergerak cepat bila ada sinar lampu yang diarahkan ke perut ibu.
5. Mendengarkan musik. Jika Anda memperdengarkannya secara rutin jenis musik tertentu, diduga, jika besar nanti, ia akan memilih jenis musik yang sama.
6. Mendengar kata-kata. Seperti mendengarkan musik, bila Anda rajin membacakan dongeng tertentu sejak sebelum si kecil lahir, lalu Anda membacakannya kembali setelah lahir, si kecil akan memberikan reaksi bahwa ia pernah mendengar dongeng itu.
7. Jika benda-benda yang agak berat, seperti buku diletakkan di perut ibu, janin akan memberikan reaksi dengan cara mendorong bahu, sikut atau lututnya, merapat ke dinding rahim.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Topik Populer Bulan ini
-
Kemarin Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) berjanji segera menertibkan topeng monyet jalanan yang selama ini dimanfaatkan orang-orang...
-
Benda terbang yang tak dikenal (UFO) selalu menampakkan diri di tempat yang tak pernah diperkirakan. Seperti halnya, seorang penduduk yang m...
-
Para designer Jepang memang sangat kreatif dalam menciptakan design untuk para gadis dan abg agar tampil lebih seksi, menggiurkan dan...
-
Sebagai sebuah negara yang besar dan kaya raya, Indonesia di mata dunia lebih dikenal bukan karena prestasi yang membanggakan, melainkan ka...
-
Dengan teknologi terkini, foto hitam putih Titanic diberi warna oleh fotografer Rusia bernama Anton Logvynenko.
-
Dalam dunia kesehatan, pijat merupakan upaya untuk mencegah dan mengobati berbagai penyakit. Pijat biasa dilakukan dengan menggunakan tan...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar