Blog ini menyajikan berita terhangat baik dari dalam negeri maupun dali luar negeri.
5 Posting Terbaru
Rabu, 19 Maret 2008
From Bandung With Love
'From Bandung With Love' (FBWL) adalah nama program acara radio yang dibawakan oleh Vega (Marsha Timothy). Isinya mengulas segala hal yang berbau cinta, sehingga acara ini menjadi andalan radio tersebut.
Setiap minggu Vega membahas tema yang berbeda soal cinta. Mulai dari jatuh cinta sampai patah hati. Sampai pada suatu saat timbul ide dalam benak Vega untuk membahas soal perselingkuhan dan kesetiaan dalam siarannya.
Melakukan survey lapangan adalah salah satu kebiasaan Vega dalam mengangkat tema siaran. Vega pun meminta izin Dion (Richard Kevin), kekasihnya untuk melakukan riset. Karena sifatnya yang selalu nrimo, Dion pasrah mengizinkan Vega.
Waktu deadline riset Vega terus berjalan. Sampai pada akhirnya waktu itu membawa Vega bertemu dengan Ryan (Kieran Sidhu), creative director yang terkenal play boy. Vega yang juga biasa menjadi copy writer lepas bekerja sama dengan Ryan dalam project iklan di sebuah perusahaan advertising.
Vega pun tidak melewatkan kesempatan ini. Ryan dijadikan obyek riset sebagai cowok yang tidak setia. Vega mendekati Ryan dan mencari tahu sisi lelaki tidak setia dengan sedalam-dalamnya, termasuk melibatkan perasaannya.
Malapetaka terjadi, Vega terlarut dalam perasaan. Vega jatuh cinta pada Ryan dan ini pun tentunya dirahasiakan dari Dion. Menuju deadline, Vega semakin terlarut dalam suasana. Ryan yang mengerti keinginan wanita dan aktif dibandingkan Dion yang datar dan pasif, cukup membuat Vega jatuh cinta dalam kurun waktu kurang dari 1 minggu.
Apakah Vega menyadari kalau dirinyalah yang tidak setia? Bagaimana nasib hubungan Vega dan Dion pasca ketidaksetiaan Vega?.
Film garapan Henry Adianto ini mengangkat tema cinta yang sederhana dan terjadi pada hubungan cinta umumnya. Karena tema sehari-hari itu, emosi tokoh bisa sampai pada penonton. Rasa sedih, gembira, ataupun sakit hati yang dirasakan tokoh dapat dirasakan.
Penempatan pemain pun rasanya cukup tepat. Kieran Sidhu yang memerankan cowok play boy bisa membuat penonton ikut geram saat ia merayu Marsha Timothy.
Sayangnya kelebihan tersebut tidak dibarengi dengan teknis pengambilan gambar yg baik. Gambar yg disajikan mebuat penonton pusing karena ada beberapa yang buram.
Meski sudah banyak tema cinta yang beredar di jagad perfilaman Indonesia, 'From Bandung With Love' bisa jadi peringatan untuk mereka yang suka menyepelekan cinta. Cinta dapat berubah dalam sekejap.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Topik Populer Bulan ini
-
Kemarin Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) berjanji segera menertibkan topeng monyet jalanan yang selama ini dimanfaatkan orang-orang...
-
Benda terbang yang tak dikenal (UFO) selalu menampakkan diri di tempat yang tak pernah diperkirakan. Seperti halnya, seorang penduduk yang m...
-
Para designer Jepang memang sangat kreatif dalam menciptakan design untuk para gadis dan abg agar tampil lebih seksi, menggiurkan dan...
-
Sebagai sebuah negara yang besar dan kaya raya, Indonesia di mata dunia lebih dikenal bukan karena prestasi yang membanggakan, melainkan ka...
-
Dengan teknologi terkini, foto hitam putih Titanic diberi warna oleh fotografer Rusia bernama Anton Logvynenko.
-
Dalam dunia kesehatan, pijat merupakan upaya untuk mencegah dan mengobati berbagai penyakit. Pijat biasa dilakukan dengan menggunakan tan...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar