Demi mendapatkan kecantikan wajah, sepertinya hampir semua cara rela ditempuh para wanita. Termasuk perawatan-perawatan wajah yang terbilang aneh atau bahkan menjijikkan. Seperti perawatan wajah menggunakan lendir siput ini.
Khasiat lendir siput ini sebenarnya sudah dikenal pada masyarakat Yunani Kuno. Hippocrates adalah orang yang merekomendasikan penggunaan lendir siput sebagai bahan perawatan wajah. Caranya dengan menghancurkan siput dan menggunakannya untuk mengatasi peradangan kulit.
Di Amerika, lendir siput ini pun kemudian diklaim sebagai keajaiban baru untuk dunia kecantikan. Berbagai produk perawatan wajah dan rambut keluaran Amerika pun kini menggunakan bahan lendir siput ini.
Beberapa produsen kecantikan di Korean dan Afrika sudah lebih dulu mengembangkan produk krim yang berbasis lendir yang dihasilkan siput. Produk ini pun sudah digunakan sejak beberapa tahun lalu.
Tiga merek yang sudah meluncurkan produk "siput" adalah Missha, Dr Jart+, dan Labcconte. Produk ini dikemas menjadi krim anti jerawat, pencerah wajah, krim untuk mengatasi jaringan parut bekas jerawat, dan menyingkirkan kerutan di wajah.
Temuan ini berawal dari ketidak sengajaan para petani siput. Mereka menyatakan luka yang sering dialami, dapat sembuh dengan cepat berkat siput ini. Dan bahkan tanpa meninggalkan bekas.
Lendir siput ini bekerja melindungi kulit melalui kandungan protein, asam glikolat dan elastin alami yang dimilikinya. Dr Elizabeth Tanzi, ahli dermatologis dari Washington Institute of Dermatologic Laser Surgery pun mengatakan: "Ada beberapa spekulasi bahwa lendir dari siput dapat menjadi anti-inflamasi dan bersifat menenangkan."
Sumber : Viva
Blog ini menyajikan berita terhangat baik dari dalam negeri maupun dali luar negeri.
5 Posting Terbaru
- Di Atas Danau Ini, UFO Sering Menampakkan Diri - 9/8/2014
- Makam Siti Hawa, Perempuan Pertama di Bumi - 9/8/2014
- Identitas Jack the Ripper Akhirnya Terungkap - 9/8/2014
- Cahaya Misteri Terangi Laut Pasifik - 8/27/2014
- Hang Tuah, Sea and Coast Guard Malaka Abad ke-15 - 8/26/2014
Jumat, 12 Oktober 2012
Lendir Siput Berkhasiat Untuk Menghilangkan Jerawat
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Topik Populer Bulan ini
-
Sebuah cahaya misteri tertangkap kamera awak pesawat yang sedang melintasi Samudera Pasifik. Cahaya itu berwarna merah oranye dan belum dike...
-
Kemarin Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) berjanji segera menertibkan topeng monyet jalanan yang selama ini dimanfaatkan orang-orang...
-
Bulu ketiak merupakan bagian dari tubuh kita, namun hadirnya bulu-bulu tersebut dapat merusak penampilan secara keseluruhan. Meski tidak ...
-
Benda terbang yang tak dikenal (UFO) selalu menampakkan diri di tempat yang tak pernah diperkirakan. Seperti halnya, seorang penduduk yang m...
-
Sejarah mencatat, Indonesia memiliki banyak pahlawan maritim. Sebut saja salah satunya Hang Tuah, seorang pahlawan dan tokoh legendaris Mela...
-
Penemuan saintis dan ahli arkeologi sejak beberapa tahun kebelakangan ini seolah-olah menafikan tanggapan umum yang dunia silam adalah dun...
Info yang sangat bermanfaat gan, slm kenal ..
BalasHapus