5 Posting Terbaru

Rabu, 08 Oktober 2008

Asian Beach Games 2008 : SBY Minta Keamanan Diperketat


Sanur - Asian Beach Games 2008 akan diikuti sebanyak 45 negara. Untuk menjamin keselamatan peserta, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta keamanan diperketat.

Keinginan Presiden SBY tersebut disampaikan oleh Menko Kesra Aburizal Bakrie dalam Rapat Koordinasi ABG TMMB di Hotel Inna Grand Bali Beach, Sanur, Denpasar, Selasa (7/10/2008).

"Bapak presiden meminta Kapolda Bali memperhatikan keamanan Bali. Tidak hanya menjaga tamu VIP tetapi juga keamanan bagi pemain, penonton, serta Bali secara keseluruhan," kata Ical.


Ical mengatakan, untuk menjaga keamanan perhelatan yang pertama kali di gelar di Asia ini, Presiden SBY meminta aparat keamanan untuk memperhatikan keamanan secara detail.

"Bila ada keributan dimanapun, kapanpun, entah itu di pasar, akan bisa menimbulkan kesan tidak baik," katanya.

Aparat keamanan yang dikerahkan untuk menjaga perhelatan ABG sebanyal 1.969 personel yang terdiri dari Polda Bali dan Mabes Polri. Polisi juga mengerahkan helikopter, anjing pelacak dan pasukan berkuda.

Aparat keamanan tersebut disebar di empat lokasi, yaitu di Nusa Dua sebanyak 108 personel, Sanur (139), Kuta (116), dan Pulau Serangan (72).

Selain menjaga venue, aparat keamanan juga mengawasi hotel tempat atlet dan ofisial menginap. Tugas polisi juga dibantu oleh 1.000 personel TNI yang berjaga-jaga di Bandara Ngurah Rai, lokasi pembukaan dan penutupan ABG di Garuda Wisnu Kencana.
( gds / a2s )



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Topik Populer Bulan ini