Selasa, 26 Januari 2010

Trofi Piala Dunia Diperlihatkan di Jakarta

Trofi Piala Dunia FIFA diperlihatkan kepada wartawan di Hotel Mulia, Jakarta, Senin (25/1/2010). Publik dapat melihat dan berkesempatan berfoto dengan trofi tersebut di Jakarta Convention Center pada 26 Januari 2010. Trofi asli yang terbuat dari emas 18 karat tersebut telah mengunjungi 50 negara di Benua Afrika dan akan bergerak ke 33 negara lain di lima benua di dunia, yang mencapai 134.017 km atau setara dengan lebih dari tiga kali diameter Bumi.



Presiden Susilo Bambang Yudhoyono didampingi Menpora Andi Mallarangeng (kanan) menerima tim FIFA dan trofi Piala Dunia FIFA dari Juru Bicara FIFA, Lingling Liu, di halaman depan Kantor Presiden, Senin (25/1/2010). Trofi Piala Dunia FIFA ini tiba Jakarta, Minggu (24/1/2010), bersama rombongan FIFA 2010 World Cup Trophy Tour. Trofi ini nantinya akan berada di Jakarta selama tiga hari, 24-26 Januari 2010

Trofi Piala Dunia di Jakarta

Menteri Pemuda dan Olahragara, Andi Malarangeng (kiri) dan Ketua Perserikatan Sepak Bola Indonesia (PSSI), Nurdin Halid menyentuh trofi Piala Dunia FIFA saat diperlihatkan kepada media massa di Hotel Mulia, Jakarta Pusat, Senin (26/01/2010). Rencana piala asli yang memiliki tinggi 36,8 cm, berat 6,175 gram dan terbuat dari emas 18 karat akan diperlihatkan pada publik Indonesia pada Selasa (26/01/2010) di Jakarta Convention Center

Trofi Piala Dunia FIFA

Tropi Piala Dunia FIFA diperlihatkan kepada wartawan di Hotel Mulia, Jakarta, Senin (25/1/2010). Publik dapat melihat dan berkesempatan berfoto dengan tropi tersebut di Jakarta Convention Center pada tanggal 26 Januari 2010. Trofi asli yang terbuat dari emas 18 karat tersebut telah mengunjungi 50 negara di benua Afrika dan akan bergerak ke 33 negara lain di lima benua di dunia yang mencapai 134.017 km atau setara lebih dari tiga kali diameter bumi

Sumber : Kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar