Rabu, 08 Oktober 2008

Obama Kecam McCain dan Bush Soal Krisis Ekonomi


NASHVILLE, RABU — Barack Obama mengatakan AS dalam kondisi krisis keuangan terburuk sejak masa Depresi Hebat pada 1929 saat dia memulai debat kedua dengan John McCain, Selasa (7/10) waktu setempat atau Rabu pukul 08.00 WIB di Belmont University, Nashville, Tennessee. Debat seru ini ditayangkan langsung TVOne.


Capres Partai Demokrat itu langsung menyalahkan Presiden George W Bush dan McCain yang sama-sama dari Partai Republik dalam krisis ini. Dia menegaskan bahwa keduanya harus bekerja keras untuk mencabut sejumlah regulasi yang tidak berpihak pada dunia usaha.

Sementara itu, McCain mengusulkan agar pemerintah menegosiasi ulang utang dalam negeri untuk menstabilkan pasar properti. Dia mengakui rencana itu akan mahal, tetapi itu perlu dilakukan.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar